Web Analytics Made Easy -
StatCounter
"Kamus Arti Kata dan Arti Nama Rebanas"

Arti Kata "Komponen Sistem Waktu-Nyata" Menurut Kamus Komputer

Kamus ini menjelaskan Arti Kata Komponen Sistem Waktu-Nyata menurut Kamus Komputer. Selain Arti, mungkin juga disertakan contoh kalimat yang menggunakan kata Komponen Sistem Waktu-Nyata.

definisi Komponen Sistem Waktu-Nyata

Komponen Sistem Waktu-Nyata= Komponen dari sistem komputer waktu-nyata, yaitu : 1) Perangkat keras 2)Sistem operasi waktu-nyata 3) Bahasa pemrograman waktu-nyata 4) Sistem komunikasiPerangkat keras komputer sebenarnya tidak ada spesifikasi khusus untuk sebuah perangkat keras komputer dengan kapabilitas waktu-nyata. Secara umum, semua komputer modern termasuk PC x86 dapat digunakan untuk sistem waktu-nyata. Untuk keperluan tertentu, digunakan komputer dengan arsitektur dan prosesor khusus, seperti transputer. Sistem operasi waktu-nyata merupakan perangkat lunak sistem yang berseluler mengatur resource yang disediakan oleh perangkat keras dan menyediakan fasilitas pemrograman untuk digunakan oleh aplikasi. Sistem operasi waktu nyata memiliki karakteristik yang berbeda dengan sistem operasi biasa, sehingga tidak semua sistem operasi bisa disebut sebagai sebuah sistem operasi waktu-nyata. Bahasa pemrograman waktu-nyata memiliki peranan yang penting dalam pembangunan sistem waktu-nyata. Bahasa pemrograman waktu-nyata yang baik sebaiknya memiliki beberapa karakteristik sebagai berikut: 1. Efisien dalam penggunaan CPU2. Mampu menangani pemrograman I/O yang intensif3. Memiliki sintaks sederhana, untuk mengurangi kompleksitas program sehingga kemungkinan kesalahan dapat diperkecil4. Didukung oleh sistem operasi5. Memiliki tool pendukung seperti debugger dan profilerImplementasi sistem waktu-nyata pada tahun 1950-an kebanyakan menggunakan bahasa pemrograman assembler agar sistem menjadi lebih efisien dalam penggunaan CPU. Tetapi, setelah sistem berkembang semakin besar, penggunaan bahasa assembler membuat program menjadi semakin kompleks dan rentan terhadap kesalahan pemrograman.Beberapa bahasa pemrograman kemudian muncul dan menggantikan peranan bahasa assembler. Sebagian diantaranya dirancang khusus untuk aplikasi waktu-nyata, dan sisanya adalah bahasa pemrograman multifungsi (general-purpose). Bahasa pemrograman waktu-nyata yang paling populer adalah Ada. Bahasa Ada memiliki konstruksi yang memudahkan programmer untuk menspesifikasikan tugas-tugas waktu-nyata. Sistem operasi Unix ditulis dengan bahasa C, dan memiliki dukungan yang intensif terhadap penggunaan bahasa C. Kompilator dan debugger bahasa C pasti tersedia di semua varian Unix. Meskipun bahasa C bukan merupakan bahasa yang khusus digunakan untuk sistem waktu-nyata, tetapi bahasa C adalah bahasa yang cukup memadai karena memenuhi kriteria-kriteria di atas. Real-Time Linux hanya mendukung bahasa C, terutama karena pemrograman untuk Real-Time Linux dilakukan di level kernel. Sistem Komunikasi melalui jaringan dibutuhkan jika lebih dari satu komputer menjadi controller. Komunikasi jaringan (misalnya melalui Ethernet) memiliki kasus waktu terburuk yang tidak dapat dipastikan, sehingga jika sebuah sistem hard real-time menggunakan mekanisme komunikasi jaringan maka sistem ini tidak lagi dapat diverifikasi karena verifikasi sebuah sistem hard real-time memerlukan data kasus terburuk dari eksekusi tugas.

Lebih lanjut mengenai Komponen Sistem Waktu-Nyata
Contoh kalimat untuk "Komponen Sistem Waktu-Nyata"

Berbagai contoh kalimat untuk kata atau frase "Komponen Sistem Waktu-Nyata" tersedia di halaman contoh kalimat. Silakan kunjungi halaman khusus contoh kalimat menggunakan kata Komponen Sistem Waktu-Nyata untuk melihat berbagai penerapan riil di kehidupan nyata.

Lebih lanjut mengenai Komponen Sistem Waktu-Nyata

Komponen Sistem Waktu-Nyata terdiri dari 3 kata. Kata tersebut mempunyai 10 kata terkait yakni sebagai berikut:

assembler

Program yang berfungsi untuk mengkonversi program dengan bahasa Assembly ke dalam bahasa mesin.

UNIX

Sistem operasi yang digunakan baik pada PC maupun Mainframe. Banyak komputer dan server yang terhubung dengan Internet menggunakan UNIX.

data

Kumpulan dari angka-angka maupun karakter-karakter yang tidak memilii arti. Data dapatdiolah sehingga menghasilkan informasi.

I/O

Singkatan dari Input-Output.

level

Tingkatan dalam sebuah hirarki. Jarak antara sebuah titik ujung dalam diagram pohon dengan pangkalnya.

Linux

Nama sebuah sistem operasi open-source yang telah digunakan secara luas. Linux pertama diluncurkan oleh penemunya, Linux Torvalds, pada tahun 1991. Linux memiliki versi untuk hamper semua tipe hardware atau komputer yang ada.

CAM (Computer Aided Manufacture)

Sistem komputer untuk mengatur dan mengawasi jalannya proses operasi suatu mesin.

CCIT (Comite Consultatif Internationalede Telegraphique et Telephonique)

Sebuah organisasi tingkat dunia yang bertugas menentukan standar-standar di bidang komunikasi.

CD ROM (Compact Disc Read Only Memory)

Compact Disk yang tidak bisa dipakai untuk menulis ulang (dihapus atau ditambah); digunakan dalam penyimpanan data komputer.

CD RW

Sebuah Compact Disk yang selain dapat dipakai untuk dibaca juga dapat digunakan untuk menyimpan data dengan menulisnya menggunakan CD-RW Drive.
Simpan Informasi Agar Tidak Hilang

Jika informasi mengenai "Komponen Sistem Waktu-Nyata" ini bermanfaat, silakan anda bagikan ke teman atau simpan di akun media sosial memakai menu berikut.

DISCLAIMER
Jika Terdapat Kesalahan Penerjemahan Kata atau Nama dalam Kamus Rebanas ini, Anda dapat membandingkan dengan kamus yang anda miliki. Terima Kasih
Index Kamus Komputer
Tentang Kamus Komputer

Kamus Kamus Komputer ini merupakan online. Jika anda mencari terjemah atau arti kata menurut kamus Kamus Komputer, anda bisa mencari disini. Kamus bisa ditelaah menggunakan abjad atau formulir pencarian.